Secara
universal, bisa dikatakan bahwa manajemen merupakan suatu proses mengatur dan
menata suatu organisasi demi mencapai tujuan bersama yang telah ditetapkan.
Sedangkan Ilmu komputer (bahasa Inggris: Computer Science), secara umum
diartikan sebagai ilmu yang mempelajari baik tentang komputasi, perangkat keras
(hardware) maupun perangkat lunak (software). Ilmu komputer mencakup beragam
topik yang berkaitan dengan komputer, seperti subyek yang konkret seperti
bahasa pemrograman, perangkat lunak, termasuk perangkat keras.
Dalam
melakukan sebuah manajerial, tentu kita membutuhkan sebuah teknologi yang
canggih seperti pemrograman yang terdapat dalam komputer.